Selasa, 07 Juni 2011

Tekanan Darah Tinggi

Tekanan darah adalah

Gerakan jantung yang berdenyut, mengkerut dan mengembang dengan tekanan tertentu, semakin kecil diameter dan ukuran pembuluh darah semakin besar pula tekanan yang dibutuhkan walaupun kegiatan tubuh juga menentukan besar tekanan ini. Yang menjadi perhatian adalah ''jika pembuluh darah tersumbat/menyempit di perlukan tekanan yang lebih tinggi supaya volume peredaran darah tetap terjaga dan seimbang''.


Kita pernah mendengar istilah SISTOLE dan DIASTOLE,

SISTOLE adalah tekanan darah pada saat jantung relaksasi/mengempis, biasanya ukuran normal manusia dewasa adalah 120 Mm. Hg. sedangkan
DIASTOLE adalah tekanan darah pada saat jantung kontraksi/mengembang, untuk ukuran normal manusia dewasa adalah 80 Mm. Hg. Biasanya tekanan darah manula agak lebih tinggi dari ukuran normal karena pengaruh faktor usia.


penyebabnya ????

Sebagian besar orang pasti beraggapan faktor penyebabnya adalah makanan, ya itu baru 15% dari banyak faktor. Sisanya adalah kegemukan, penggunaan garam pada masak dan minum yang berlebihan, merokok, alkohol, dan masih banyak lagi. Walaupun kehidupan,ketentraman dan mudah marah secara tidak langsung ikut memengaruhi.


Tanda tanda tekanan darah tinggi

keluhan/gejala yang paling sering adalah sakit kepala terus menerus. Lainnya, keletihan/kecapean, tegang mental, dan sesak nafas.


Akibat tekanan darah tinggi

~sesak nafas setelah melakukan kegiatan fisik, misal berlari, angkat beban berat, dll
~letih jantung sehingga menyebabkan tubuh cepat lelah
~kaki membengkak/lebih besar sebelah

akibat yang lebih parah antara lain :
~dapat menimbulkan penyakit baru seperti, Jantung Koroner
~bila tejadi gangguan peredaran darah di otak maka dapat menyebabkan pecahnya pembuluh darah otak yang berakibat kelumpuhan bahkan kematian.


Pengobatan tekanan darah tinggi

mengurangi / pantang garam dan makanan berlemak dan harus berusaha hidup tenang. Untuk pengobatan lebih lanjut yang berhubungan dengan obat/aksi medis sebaiknya konsultasikan terlebih dahulu supaya penanganan cepat dan tepat.


Pencegahan

~memeriksakan diri secara teratur min sebulan sekali, khususnya yang berusia 34 tahun keatas
~hindari kebiasaan merokok, kalau bisa jangan sampai merokok
~hindari tegang mental/emosi/grogi
~seimbangkan kerja, rekreasi dan istirahat cukup
~hindari berat badan berlebihan (jangan teralu sering makan berlemak)
~dan olah raga yang ringan saja tapi teratur (usahakan jangan terlalu capai karena berbahaya, dapat menyebabkan radikal bebas)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar